BERITAMALUKU.COM, Namlea – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Buru menggelar kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buru Tahun 2024 di Lapang Pattimura, Namlea, Maluku, Sabtu (8/6/2024) malam.
Peluncuran tahapan Pilkada Buru Tahun 2024 itu dimeriahkan oleh penampilan dua artis Provinsi Maluku, yakni Ona Hetharua dan Wizz Baker.
Penampilan spektakuler oleh kedua artis lokal dengan membawakan beberapa lagu galau itu sangat menghibur ribuan masyarakat Kabupaten Buru yang hadir pada kegiatan tersebut.
Selain meriah, kegiatan tersebut juga berakhir dengan aman, tanpa ada gangguan kamtibmas.
Pasalnya, ada ratusan personil gabungan dari TNI Kodim 1506/ Namlea dan Polres Buru yang dilibatkan untuk melakukan pengamanan pada kegiatan tersebut.
Diketahui, kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Kabupaten Buru Walid Aziz.
“Kami KPU Kabupaten Buru melaksanakan peluncuran tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buru sebagai simbol, bahwa kami telah siap melaksanakan seluruh tahapan Pilkada 2024,” kata Aziz.
Ia berharap, pelaksanaan peluncuran tahapan Pilkada 2024 ini dapat meningkatkan partisipasi pemilih di Kabupaten Buru untuk mensukseskan Pilkada 2024.
“Saya mengharapkan dukungan semua pihak, berbagai lapisan masyarakat untuk sama-sama bergandeng tangan membantu KPU Kabupaten Buru untuk sukseskan Pilkada Buru, dan sama-sama bantu Bawaslu Kabupaten Buru untuk tegakan Pilkada 2024 di Buru,” harap Aziz.(*)
Comment