Berita UtamaHukum & KriminalKomunitasMaluku

Ketua OKK KNPI Maluku Kecam Oknum Atasnamakan KNPI Dukung Kandidat Pj Gubernur Maluku

421
×

Ketua OKK KNPI Maluku Kecam Oknum Atasnamakan KNPI Dukung Kandidat Pj Gubernur Maluku

Sebarkan artikel ini

BERITAMALUKU.COM, Ambon – Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Maluku, Hamid Fakaubun, mengecam oknum-oknum mengatasnamakan KNPI untuk mendukung calon penjabat Gubernur Maluku.

Pasalnya, tidak ada intruksi resmi atau secara organisatoris kepada pengurus untuk mendukung calon penjabat Gubernur Maluku.

Fakaubun menyebutkan, organisasi KNPI milik semua pemuda, tetapi jangan juga cawe-cawe dengan mengatasnamakan KNPI untuk kepentingan pribadi dan kelompok tertentu, sebab organisasi memiliki aturan sendiri yang diatur di dalam AD/ ART,  sehingga jangan seenaknya mencaplok nama KNPI dalam pemberitaan untuk kepentingan pribadi.

“Saya ingatkan sekali lagi, kalau besok-besok masih ada pemberitaan menggunakan nama KNPI Maluku di bawah kepemimpinan Arman Kalean, maka secara organisatoris kami akan mengambil langkah hukum untuk menegur yang bersangkutan, agar menjadi pelajaran dan efek jera kepada yang lain,” kata Fakaubun kepada wartawan, Rabu (29/11/2023) kemarin.

Fakaubun menjelaskan, saat ini Pengurus KNPI Maluku sedang berbenah serta memperbaiki organisasi, karena selama ini KNPI khsusnya di Maluku mendapat stigma buruk dari berbagai kalangan mulai dari pemuda, eksekutif hingga legislatif, karena KNPI dianggap tidak memiliki peran strategis untuk membantu dan mendorong kinerja pemerintah khususnya dalam bidang kepemudaan.

“Ada masalah di dalam tubuh organisasi KNPI sendiri, terdapat beberapa kepengurusan, untuk itu di bawah kepengurusan Ketua Arman Kalean ini kami ingin merecavery gerakan di dalam tubuh KNPI sekaligus ingin merekonstruksi gerakan dan posisi KNPI serta mengembalikan nama baik KNPI agar mendapat perhatian dari pemuda Maluku, eksekutif dan legislatif,” jelasnya.

Dirinya menegaskan, apabila ada yang sengaja membawa nama KNPI Maluku untuk kepentingan pribadi, maka akan diproses hukum.

“Saya tekankan lagi, kita sedang berbenah dan mengembalikan nama besar KNPI di Maluku, jadi kalau pun masih ada oknum yang melanggar, maka bersangkutan siap berhadapan dengan aparat kepolisian karena secara resmi kami akan proses hukum. (*)

Comment