BERITAMALUKU.COM – Sebagai wujud kecintaan dan kepedulian TNI terhadap masyarakat, saat ini Kodim 1506/ Namlea, melaksanakan Bazar dan pembagian bantuan sosial (Bansos).
Kegiatan yang dilaksanakan di Makodim 1506/ Namlea, Kabupaten Buru, Maluku, Senin (17/4/2023) itu, bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mempersiapkan kebutuhan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/ 2023 M.
Dandim 1506/ Namlea Letkol Arh. Agus Nur Fujianto mengatakan, kegiatan ini berkolaborasi dengan pemerintah Kabupaten Buru dan Kabupaten Buru Selatan (Burse) serta rekan-rekan di sekitar Pulau Buru, yakni PT. Raja Wali Nutrindo, PT. Pos dan lainnya.
“Kegiatan ini dilaksanakan sekaligus juga membantu pemerintah daerah dalam rangka menekan inflasi yang terjadi hampir di seluruh Indonesia bahkan dunia,” kata Letkol Agus.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada sejumlah pihak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
“Kami berterima kasih atas segala partisipasinya, semoga kerjasama ini dapat kita tingkatkan pada waktu-waktu mendatang dan seterusnya,” ucapnya.
Mantan Komandan Bataliyon Arhanud 2 Alap-Alap Malang Divisi 2 Kostrad itu menjelaskan, pembukaan Bazar itu seperti pasar murah.
Pasalnya, harga barang yang dijual saat itu lebih murah dari harga di pasar.
“Harga yang dijual kepada masyarakat sangat murah dibandingkan dengan harga pasar, untuk itu kami mengajak masyarakat untuk berbelanja di bazar yang sedang digelar dan kegiatan bazar saat ini sedang berlangsung serentak di seluruh Indonesia,” jelas Letkol Agus.
Ia juga berharap, dengan adanya kegiatan ini, dapat membantu masyarakat.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan bazar ini bisa sedikit melegakan atau meringankan beban masyarakat jelang lebaran,” harapnya.(*)
Comment